Pasaman, Bupati Pasaman Sabar AS minta pegawai negeri di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman untuk memakmurkan masjid di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.
“ASN harus menjadi tauladan di tengah-tengah masyarakat. Tunjukan prilaku yang baik, ramaikan dan makmurkan masjid sebagai sarana ibadah umat Islam.”
Hal itu disampaikan Bupati Pasaman Sabar AS saat memimpin apel organik perdana tahun 2024 di Halaman Kantor Bupati jalan Jendral Sudirman 40 Lubuk Sikaping.
Ajakan tidak hanya ditujukan bagi ASN di tingkat kabupaten, namun turut mengajak camat serta wali nagari se-Kabupaten Pasaman.
“Kita awali dengan melaksanakan subuh mubarakah di lingkungan masing-masing. Camat di kecamatannya dan wali nagari di masjid dan mushalla di wilayahnya masing-masing. Minimal dua kali sebulan,” kata bupati.
Di tingkat kabupaten, lanjut bupati, sudah dicanangkan kegiatan safari Subuh dua kali sebulan. Kegiatan ini akan diikuti oleh seluruh kepala OPD Pemkab Pasaman.
“Safari Subuh sudah kita canangkan pada 27 Desember lalu, dan dua kali sebulan akan dilaksanakan safari ke kecamatan kecamatan,” lanjut Bupati Sabar AS.
Dengan mengikuti Subuh Mubarok, Bupati Sabat AS berharap ASN dan juga masyarakat Pasaman, dapat meningkatkan iman dan taqwanya.
Turut disampaikan bupati tentang program Pasaman Beriman dan Bertaqwa, yang harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari, baik oleh ASN maupun masyarakat.
Safari subuh bagi ASN adalah salah satu wujud implementasi program Pasaman Berimtaq, disamping program keagamaan lainnya yang sudah dimulai pelaksanaannya di seluruh wilayah Kabupaten Pasaman.
Apel organik awal tahun diikuti seluruh Pejabat dan ASN Pemkab Pasaman, termasuk Camat se-Kabupaten Pasaman.-(*)